Pekan Fisika XVI udah berakhir nih, selamat ya buat yang menang dan jangan puas dulu dengan hasil yang sekarang.. kalian MENANG dengan usaha dan doa dari dalam diri, guru dan sahabat, serta keluarga. Di tambah lagi dengan kepercayaan diri yang luar biasa. Jika teman kalian masih "mainstream" dengan gadget-nya, kalian sudah terbiasa dengan kumpulan rumus dan cara-cara menyelesaikannya...^^
You All must be proud of yourself...;)
dan untuk yang masih belum beruntung jadi Juara, jangan patah arang gitu dong... Kalian hanya kurang beruntung.. ^^ Masih ada Pekan Fisika XVII. Kami tunggu perjuangan kalian kembali yaa...
Dengan ini kami selaku Panitia Pekan Fisika XVI Mengucapkan Terima Kasih Banyak Kepada Seluruh Pihak yang telah Mendukung Kegiatan Pekan Fisika XVI.
Terima Kasih..
Jumat, 03 April 2015
Pengumuman Hasil Akhir Lomba Pekan Fisika XVI
Pengumuman Hasil Akhir Lomba
Pekan Fisika XVI
Selamat kepada para pemenang yang berhasil menjadi Juara di Pekan Fisika XVI. Terus belajar yaa dan jangan cepat puas dulu ya..
Untuk yang belum beruntung, tetap positive thinking ya, belajar dan terus diasah kemampuannya. ^^" Pemenang Sejati bukan orang yang selalu menang setiap kali pertandingan, tapi mereka yang selalu bangkit setiap mereka jatuh."
Sekali lagi terima kasih atas partisipasi dan dukungan kalian di Pekan Fisika Tahun ini,
Bagi kami, panitia Pekan Fisika XVI kalian semua adalah JUARA .
Lomba Karya Tulis Ilmiah SMA se-derajat bisa didownload disini.
**dilengkapi dengan nomor peringkat(juara 1-3, harapan 1 dan 2), sekolah, judul naskah, dan skor.
Lomba Karya Tulis Ilmiah SMP se-derajat bisa didownload disini.
**dilengkapi dengan nomor peringkat(juara 1-3, harapan 1 dan 2), sekolah, judul naskah, dan skor.
Lomba Mading Sains 3D bisa di download disini.
**dilengkapi dengan peringkat, sekolah dan skor.
Lomba Mading Sains 3D Favorit bisa di download disini.
Lomba Water Rocket Competition bisa di dowload disini.
**dilengkapi dengan peringkat, sekolah, skor
**dilengkapi dengan Perakitan Terbaik
Lomba Olimpiade Fisika bisa di download disini.
**dilengkapi dengan peringkat, sekolah, nama peserta, dan nilai
**dilengkapi dengan best essay dan eksperimen.
Lomba Olimpiade AstroGeoKebumian di download disini.
**dilengkapi dengan peringkat, nama peserta, sekolah, dan nilai.
**dilengkapi dengan best essay dan eksperimen.
Lomba Cerdas Cermat Fisika
Final SMP : SMP Islam Bung Bangsa TIM A
Final SMA: SMA N 10 SAMARINDA TIM A
SAMPAI JUMPA DI PEKAN FISIKA XVII
TERIMAKASIH...
Kamis, 02 April 2015
Hasil Semi Final 3 CCF #UPDATE
Selamat kepada para pemenang yang lolos ke babak selanjutnya...:
* Pemenang dr semi 3 SMP: SMP Islam Bunga Bangsa ( tim a)
* Pemenang dr semi 3 SMA:
SMA N 10 (Tim B)
#hasilSEMIFINALCCF #PekanFisika16 🙏
Rabu, 01 April 2015
Jadwal Semi Final III CCF PEKAN FISIKA XVI
Jadwal Semi Final III Cerdas Cermat Pekan Fisika tingkat SMP (2 April 2015):
Registrasi ulang di mulai jam 7.30-7.50..
Mulai perlombaan jam 08.00-10.00..
Registrasi ulang dimulai jam 09.45-10.05..
Mulai perlombaan jam 10.15-12.15...
Hasil Semi Final 1 dan 2 Tingkat SMP & SMA Pekan Fisika XVI
Selamat kepada para pemenang yang lolos ke babak selanjutnya.
* Pemenang dr semi 1 SMP: SMP N 1 Muara Badak (TIM D)
* Pemenang dr semi 1 SMA: SMA N 2 Samarinda (Tim C)
* Pemenang dr semi 2 SMP: SMP YPVDP Bontang ( tim a)
* Pemenang dr semi 2 SMA: SMA N Samarinda 10 (Tim A)
#hasilSEMIFINALCCF #PekanFisika16 🙏
Jangan lupa tetap belajar ya karena masih ada bagian babak selanjutnya^^
Untuk yg besok masih berjuang di semifinal, harus lebih fokus yaa..
Jangan sampai telat datangnya!!😁😁
Terima kasih.
Langganan:
Postingan (Atom)